Bleach Wiki
Mendaftar
Advertisement
Bleach Wiki
Dalam pertarungan, mereka yang menghalangi jalan bukanlah orang-orang yang kurang memiliki kekuatan, melainkan orang-orang yang kurang memiliki tekad.
— Rukia Kuchiki dalam "THE MASCARON DRIVE"


Rukia Kuchiki
Setelah 17 bulan | Sebelumnya
Rukia Infobox
Status Karakter
Ras

Roh

Ulang Tahun

14 Januari[1]

Gender

Perempuan

Tinggi

144 cm[1]

Berat

33 kg[1]

Status Profesional
Afiliasi

Gotei 13, Soul Society

Jabatan

Letnan Divisi 13

Divisi

Divisi 13

Rekan

Jūshirō Ukitake

Markas Operasi

Seireitei, Soul Society

Status Pribadi
Hubungan

Hisana Kuchiki (Kakak, meninggal)
Byakuya Kuchiki (Kakak Angkat)
Ginrei Kuchiki (Kakek Angkat)
Kōga Kuchiki (Paman)

Pendidikan

Akademi Shin'ō

Zanpakutō
Shikai

Sode no Shirayuki

Bankai

Hakka no Togame

Debut
Anime

Episode 1

Manga

Chapter 1

Pengisi Suara
Indonesia

Wan Leony Mutiarza

Jepang

Fumiko Orikasa

Rukia Kuchiki (朽木 ルキア, Kuchiki Rukia) adalah letnan Divisi 13 yang dipimpin oleh Kapten Jūshirō Ukitake. Rukia adalah adik angkat Byakuya Kuchiki dan teman Ichigo Kurosaki.

Penampilan

Rukia memiliki tubuh mungil, kulit terang dan mata berwarna violet. Dia memiliki rambut hitam sebahu, dengan beberapa helai rambut selalu menggantung di antara matanya. Byakuya menyatakan ia sangat mirip kakaknya, Hisana Kuchiki.[2] Sebagai Shinigami di Gotei 13, Rukia memakai Shihakusho standar. 17 bulan setelah kekalahan Aizen, Rukia memotong rambutnya menjadi lebih pendek. Dia memakai sarung tangan pelindung berwarna putih terang, mirip dengan Byakuya, yang panjangnya hingga ke siku. Sebagai seorang letnan, ia mengenakan lencana letnan yang dipasang di sekeliling lengan kiri seragamnya.[3]

Kepribadian

Awalnya lahir dari kelas bawah, Rukia mempertahankan kesopanannya, bahkan sebagai anggota adopsi dari kaum bangsawan. Dia anggun dan "bersih", namun memilih untuk berbicara dengan orang-orang biasa. Namun, sikap dingin dan kesendiriannya sering memaksanya untuk menyembunyikan masalah pribadinya, bahkan dari teman-temannya. Menurut Ukitake, Rukia tidak pernah membuka hatinya, dan memiliki kesulitan untuk mendapat teman.[4] Rukia tidak mengerti tentang cara-cara modern Dunia Manusia.[5][6][7][8] Dia sangat pandai berakting, setelah bertindak jalannya melalui sejumlah situasi sulit, misalnya keluar dari masalah dengan guru sekolah[9] dan meyakinkan keluarga Kurosaki untuk membiarkan dia tinggal di rumah mereka.[10]

Rukia selalu memiliki kesulitan menemukan pakaian yang pas, terutama ketika mendiami sebuah Gigai di Dunia Manusia,[1] menyebabkan dia mencurinya dari adik Ichigo, Yuzu.[11] Dia suka memanjat ke tempat yang tinggi.[1] Rukia suka segala yang bertema kelinci,[12] dan menjadi sangat sensitif ketika seseorang menghina obsesinya dengan mereka.[13] Orang sering kali mengalami kesulitan memahami gambarnya, yang biasanya seperti-kelinci, dan tidak suka kalau orang mengeluh tentang kualitasnya.[14][15][16] Makanan favorit Rukia adalah mentimun, telur, dan kue beras.[1][17]


Riwayat

Hisana kabur

Hisana meninggalkan Rukia.

Sekitar 150 tahun yang lalu, Rukia dan kakaknya, Hisana, dibawa bersama ke Inuzuri, Distrik ke-78 Rukongai, setelah mereka meninggal di Dunia Manusia. Tidak dapat tinggal di sana sekaligus merawat anak kecil, Hisana meninggalkan Rukia saat ia masih bayi. Rukia tumbuh dewasa sendiri dalam waktu yang cukup lama. Suatu hari, Rukia menjegal orang dewasa yang mengejar kelompok Renji Abarai dan teman-temannya, dan mendesak mereka untuk mengikutinya agar tidak kehilangan air yang telah mereka curi. Rukia bergabung dengan grup ini, menjadi pemimpin spiritual mereka, dan mereka hidup bersama sebagai sebuah keluarga.

Rukia membantu Geng Renji

Rukia kecil menyelamatkan Renji dan teman-temannya.

Mereka semua membenci Inuzuri dan orang-orang di sana. Rukia menunjukkan beberapa kekuatan spiritual pada waktu ini. Sepuluh tahun setelah Rukia bergabung dengan kelompok ini, dengan semua teman-teman mereka mati, Rukia mengusulkan mereka menjadi Shinigami dan tinggal di Seireitei, menyatakan dia mendengar itu cukup bagus. Renji setuju dengan dia. Karena mereka berbakat dengan kekuatan spiritual, mereka memasuki Akademi Shin'ō dengan mudah, dimana mereka berusaha untuk tidak mendekati orang-orang dari keluarga bangsawan. Malam sebelum menyambut upacara murid baru Akademi, melawan saran Rukia, Renji tidur di pohon. Keesokan paginya, dia jatuh dari pohon dan mendarat di sebuah batu nisan dimana Izuru Kira yang terkejut sedang berdoa, dan Rukia memarahinya.

Rukia meninggalkan Renji

Rukia meninggalkan Renji.

Dua bulan setelah memasuki Akademi, Renji memarahi Rukia karena masih belum bisa beradaptasi, memberitahunya bahwa ia akan ke Dunia Manusia untuk pelatihan lapangan berlatih Konsō untuk pertama kalinya. Rukia mengeluh karena ini tidak adil, tapi Renji menjawab bahwa itu adalah tentang bakat, dan bahwa ia akan lebih kuat. Rukia mengatakan akan menunjukkan bahwa dia adalah yang akaan lebih kuat, tapi langsung terdiam. Suatu hari, saat pertemuan dengan Byakuya Kuchiki dan pengikutnya, Renji memasuki ruangan untuk memberitahu bahwa ia telah lulus ujian penting. Kecewa dengan gangguan itu, para bangsawan pergi, memberitahu Rukia bahwa mereka sangat ingin mendengar jawabannya. Setelah mereka pergi, Renji bertanya apa yang mereka inginkan. Dia mengatakan kepadanya bahwa mereka ingin mengadopsi dia ke Keluarga Kuchiki, segera lulus akademi, dan ditugaskan ke Divisi 13, Renji mengucapkan selamat atas hal itu. Rukia mengucapkan terima kasih dan pergi. Rukia diberitahu bahwa Byakuya mengadopsinya ke dalam Keluarga Kuchiki karena kesamaannya dengan Hisana, yang telah ia nikahi.


Plot

Agent of the Shinigami arc

Soul Society arc

Bount arc (hanya anime)

Arrancar arc

Hueco Mundo arc

The New Captain Shūsuke Amagai arc (hanya anime)

Fake Karakura Town arc

Zanpakutō Unknown Tales arc (hanya anime)

Beast Swords arc (hanya anime)

Gotei 13 Invading Army arc (hanya anime)

The Lost Substitute Shinigami arc

The Thousand-Year Blood War arc

Saat Rukia mondar-mandir tak sabar sementara para kapten dalam pertemuan, Renji mengatakan padanya untuk menenangkan diri. Izuru menyela mereka dengan bertanya tentang kasus menghilangnya warga Rukongai baru-baru ini. Saat pilar api biru meledak di seluruh Seireitei ketika Wandenreich memulai invasi mereka, Rukia melewati Kiyone dan Sentarō dalam perjalanan ke dasar salah satu pilar. Dia dengan buru-buru menjelaskan musuh kemungkinan menunggu di dasar pilar.

Kemudian, Rukia, bersama dengan para kapten dan letnan lain, diberitahu oleh Rin Tsubokura bahwa Ichigo saat ini sedang menuju ke Soul Society. Kemudian, dia dikacaukan oleh Byakuya yang hampir mati, dan lawan yang tidak dikenal kemudian mengambil keuntungan darinya dan membuatnya pingsan.

Selagi memulihkan diri dari operasi untuk mengobati luka parah setelah Wandenreich hengkang, Rukia berbicara sebentar dengan Ichigo. Setelah dia pergi, dia menanyakan pendapat Kapten Hirako tentang ekspresi sedih Ichigo. Dia menunjukkan itu merupakan hasil pertempuran yang sulit, tapi intuisinya mengatakan padanya bahwa dia menyembunyikan sesuatu yang jauh lebih serius. Kemudian, Senjumaru Shutara membawa Rukia, Renji, dan Byakuya ke Tenchūren Penjaga Kerajaan sehingga mereka dapat dibawa ke Istana Kerajaan. Unohana menyatakan kondisi mereka terlalu kritis bagi mereka untuk meninggalkan Seireitei, tapi Penjaga Kerajaan bersikeras membawa mereka.

Setelah tiba di Reiōkyū, Rukia dan yang luka-luka lainnya dibawa ke markas Tenjirō Kirinji, dimana mereka ditempatkan di air panas "Kolam Neraka Darah", memungkinkan sifat unik penyembuhannya bisa mengobati Shinigami yang terluka.

Dia akhirnya pulih sepenuhnya, dan pergi ke istana Senjumaru dengan Renji untuk pengukuran pakaian, dimana ia dan Renji dipaksa untuk telanjang. Setelah mereka selesai dengan urusan di sana, mereka pindah ke istana Ichibē Hyōsube untuk memulai pelatihan. Di sana, mereka menyatakan kesulitan ekstrim dalam bergerak, dengan Rukia membandingkan Reishi di sekelilingnya seperti air. Dia kemudian mendengar tentang pulihnya Byakuya, yang membuatnya senang, tapi kemudian ingat pada apa yang dia harus alami ketika mencapai istana Senjumaru nanti. Maka kemudian Ichibē menyapa mereka dan menawarkan secara pribadi untuk melatih mereka.

Rukia dan Renji kemudian menuju Soul Society. Ketika mereka mulai mendekat, Rukia berkata bahwa malam akan datang dan memberitahu Renji mereka harus bergegas. Dia dan Renji tiba di dekat Mask De Masculine. Ketika Renji menghadapi Mask, ia mengatakan padanya untuk mengobati Rōjūrō Ōtoribashi dan Kensei Muguruma. Rukia setuju akan hal ini dan mengatakan bahwa ia seharusnya bisa mengalahkan Mask dengan mudah sebelum membawa mereka pergi dari medan perang.

Kemudian, Rukia berlari melewati kota ketika mencari Reiatsu Shinigami lainnya. Memperhatikan Shinigami yang mampu ia temukan adalah Isane Kotetsu, ia meninggalkan padanya untuk mengobati para kapten yang terluka, Rukia bertanya apakah Shinigami benar-benar kalah habis-habisan oleh Sternritter sebelum menyatakan dia tidak bisa merasakan Reiatsu dari setiap Quincy juga. Berhenti, Rukia bertanya-tanya apakah dia harus menunggu Renji dan kemudian menyerang benteng musuh bersama-sama. Ketika masih berdiri, Rukia merasakan sensasi seseorang menyentuh lengannya dan meminta siapa pun yang dia rasakan untuk menunjukkan diri. Muncul di belakang Rukia, Äs Nödt mengatakan dia kesepian dan bertanya di mana Senbonzakura-nya. Mengenali dia, Rukia menolak untuk mengatakan pada Äs di mana Byakuya berada, mendorong Äs bertanya apakah Byakuya akan datang jika ia membunuh dirinya saat Rukia mengatakan itu mungkin saja. Quincy itu menyerang dia dengan duri, menyebabkan Rukia melepaskan Zanpakutō-nya untuk bertahan melawan rasa takutnya. Namun, es yang dihasilkan oleh Shikai-nya tidak dapat menghentikan rasa takut tingkat lanjut, dan Rukia terkena. Ketika Äs mengklaim dia tidak bisa bergerak karena dia telah dihantam oleh rasa takut, Rukia berdiri tidak terpengaruh dengan kekuatannya, dan bertanya pada Äs apa yang dia takutkan sebelum berkata apakah dia takut menghadapi seseorang yang tidak bisa dia kalahkan dengan ketakutan.

Ketika Äs mengekspresikan ketidakpercayaan pada gagasan seseorang dengan tidak ada rasa takut, Rukia memberitahu dia untuk menembakkan duri itu ke arahnya sekali lagi jika ia tidak percaya sebelum menyatakan dia sekarang menggunakan kekuatan sebenarnya dari Sode no Shirayuki. Menembakkan duri, Äs menunjukkan bahwa dia berlari dari mereka beberapa saat yang lalu, tapi Rukia cukup membekukan mereka dengan sentuhan sebelum mengungkapkan ia harus menghindari mereka sampai tubuhnya menyesuaikan. Ketika Äs menjelaskan bagaimana takut bekerja dan menyatakan ia tidak memiliki cara untuk menjadi tidak dapat merasa takut, Rukia mengungkapkan rasa takut tidak dapat mempengaruhinya karena dia secara teknis tidak hidup sebelum menjelaskan bagaimana kekuatan sebenarnya dari Sode no Shirayuki memungkinkan dia untuk menurunkan suhu tubuhnya di bawah titik beku. Meskipun Äs tidak percaya hal seperti itu mungkin ada, Rukia menyerang dia beberapa kali di berbagai tingkat sampai dia yang tersisa membeku.

Perlahan menaikkan suhu tubuhnya ke tingkat normal, Rukia menyadari luka kecil di jarinya dan bertanya-tanya apakah dia tetap di titk nol mutlak selama lebih dari 4 detik. Menyadari Äs masih bergerak, Rukia menyaksikan saat ia mengaktifkan Quincy: Vollständig. Ketika Rukia mencoba untuk membekukan dia, Äs bergerak di belakangnya saat Rukia menyadari dia tidak bisa bergerak. Mengungkapkan kemampuan ketakutannya sekarang bekerja pada pandangan bukan pada kontak dengan durinya, Äs membuat mata yang tak terhitung banyaknya di sekeliling Rukia dan menjelaskan bahwa dia tidak bisa lagi melarikan diri dari pandangannya dan harus merasa takut. Saat Rukia mengalami ketakutan yang luar biasa, Byakuya memotong mata-mata itu dan menyelamatkannya.

Rukia memperingatkan Byakuya untuk menghindari kontak mata dengan Äs saat ia melepaskan kekuatannya lagi. Namun, serangan itu dengan mudah dibelokkan oleh Byakuya. Selagi mengamati Äs berjalan liar dengan kemarahan, Byakuya memuji Rukia karena menjadi lebih kuat, sebuah pengakuan yang menyebabkan Rukia meneteskan air mata. Dia selanjutnya mendorong dirinya dengan menyatakan bahwa dia tidak perlu takut, dan dengan itu, meninggalkan pertarungan padanya. Rukia merilis Bankai-nya, dan pilar putih menyilaukan muncul. Saat Äs dibekukan dengan padat dan sirna, Rukia berdiri dalam bentuk Bankai saat celah muncul di punggung tangannya. Melangkah ke depan, Byakuya mengatakan kepadanya untuk memperlambat saat kembali ke suhu normal. Selagi memuji Bankai-nya, Byakuya melanjutkan dengan menceritakan Rukia bahwa juga membutuhkan kontrol yang sulit untuk mencegah diri dari mendapatkan bahaya dan mengingatkan dia bahwa pedang yang dipegang dengan bayaran hidup si pemegang tidak akan bisa melindungi apa-apa. Dia mematuhi Byakuya dan bergerak dengan bersama.

Kemudian, Rukia dan Byakuya menuju ke arah lokasi Kenpachi Zaraki yang dikalahkan, dan melihat petir di kejauhan. Byakuya memberitahu Rukia untuk tenang saja karena masih terluka. Dia mulai menjawab, tapi tiba-tiba berhenti karena dia merasakan Reiatsu Ichigo mendekat. Segera setelah itu, Rukia, Renji, Byakuya, Hisagi, Ikkaku, dan Yumichika menghadapi Sternritter yang berkumpul di lokasi Ichigo. Ketika Bazz-B mencoba untuk menerobos menggunakan Senjata Roh-nya, Rukia membekukan lengannya dan mengulangi bahwa mereka tidak akan membiarkan Sternritter lewat. Rukia bersiap untuk membela diri karena semua Quincy mengaktifkan Quincy: Vollständig mereka dan bentrokan dimulai.

Namun, para petarung tersebar oleh ledakan besar yang terjadi ketika Yhwach, Haschwalth, dan Uryū berangkat ke Istana Raja Roh. Setelah itu, Renji mendorong puing-puing dari dirinya dan Rukia dengan Hihiō sebelum menyadari bahwa mereka terpisah. Ketika Rukia bertanya-tanya mengapa Uryū mengkhianati mereka, Bazz-B muncul dan menawarkan untuk membantu mereka membunuh Uryū, tapi Renji melempar beberapa reruntuhan padanya dan menolak sebelum menghina gaya rambut mohawk-nya. Marah dengan hal itu, Bazz-B menggunakan Burner Finger 4, melanda daerah itu dalam ledakan besar. Kemudian, ketika kekuatan Bazz-B diambil oleh Yhwach, Rukia terlihat terkejut atas pergantian keadaan itu.

Segera setelah itu, Rukia dan Renji tiba di laboratorium yang digunakan Urahara setelah menerima panggilan darurat, di mana mereka menemukan Marechiyo dan Shinji Hirako di luar. Setelah Shinji dan Marechiyo memberitahu mereka tentang bagaimana mereka selamat dari serangan Bazz-B, mereka terkejut dengan kedatangan Soi-Fon, yang Rukia bilang ia menunjukkan sisi ramahnya. Di dalam bangunan, Rukia terkejut mengetahui niat Urahara untuk masuk ke Istana Raja Roh. Setelah Kenpachi setuju untuk meninggalkan pencarian letnannya ke seluruh divisinya, Urahara memberikan Rukia bola untuk diisi dengan Reiatsu-nya. Ketika Hiyori Sarugaki tiba dan menuangkan cairan aneh di lantai, Rukia berkata bahwa dia tidak merasa basah.

Ketika Seireitei mulai berantakan, Urahara menyatakan Raja Roh pasti sudah mati, mengejutkan Rukia dan Shinigami yang lain. Rukia kemudian terlihat bingung karena Ukitake menggunakan kekuatan Mimihagi untuk menggantikan Raja Roh.


Perlengkapan

Kekuatan & Kemampuan

Zanpakutō

Penampilan di Media Lain

Dark Rukia

Trivia

Kutipan

Referensi

  1. 1,0 1,1 1,2 1,3 1,4 1,5 Bleach manga; Volume 1, profil Karakter Rukia
  2. Bleach manga; Chapter 179, halaman 10
  3. Bleach manga; Chapter 459, halaman 14
  4. Bleach manga; Chapter 230, halaman 2
  5. Bleach manga; Chapter 7, halaman 5-8
  6. Bleach manga; Chapter 15, pages 7-8
  7. Bleach manga; Chapter 27, halaman 17
  8. Bleach manga; Chapter 34, halaman 11
  9. Bleach manga; Chapter 33, pages 6-8
  10. Bleach manga; Chapter 199, halaman 1-2
  11. Bleach manga; Chapter 3, halaman 14-16
  12. Bleach anime; Episode 70
  13. Bleach manga; Chapter 13, halaman 15
  14. Bleach manga; Chapter 1, halaman 20
  15. Bleach manga; Chapter 3, halaman 4
  16. Bleach manga; Chapter 197, halaman 12
  17. Bleach Official Character Book Souls

Navigasi

Advertisement